Jenis-Jenis Luka Yang Sering Terjadi dan Cara Penanganannya

Dalam kehidupan sehari hari biasanya tanpa kita sadari sering kali terjadi luka saat kita melakukan aktifitas. Dari mulai luka sayatan, luka bakar, ataupun luka trauma, apa kita sudah tau sebenarnya luka tersebut termasuk luka jenis apa dan bagaimana cara penanganannya , berikut penjelasaannya :

Luka Akut

Luka akut adalah luka yang kita alami saat pertama kali mengalami trauma jaringan pada kulit kita dan biasanya sembuh sesuai waktunya proses penyembuhan. Contoh luka pada sayatan pisau, luka kecelekaan ringan, atau trauma dikarenakan karena percikan api yang memang luka luka seperti ini sering ditemukan di kehidupan sehari hari. Lalu bagaimana si cara rawat luka yang baik dan tepat  saat terjadi luka akut.

  • Cuci bersih dengan cara mengaliri air bersih pada bagian luka apabila dibutuhkan mengusap luka tersebut , boleh dilakukan dengan cara pelan untuk menghindari trauma pada jaringan
  • Apabila terjadi perdarahan, rawat luka cukup ditekan dengan kasa ( bila ada ) atau kain bersih untuk menghentikan perdarahan.
  • Lalu berikan topikal / salep pada bagian luka dan tutup dengan kassa dan plester.

Luka Kronis

Luka kronis adalah luka yang mengalami perpanjangan pada fase inflamasi (peradangan) dan proses penyembuhannya tidak sesuai dengan fase penyembuhan luka.

Contoh luka luka yang sudah lama tidak mencapai proses penyembuhan luka dan biasanya juga disertai dengan infeksi , contoh luka diabetes, luka bakar stadium 3-4, luka kanker , luka post operasi yang lama tidak sembuh. Pada kondisi seperti ini, kita tidak bisa untuk merawatnya sendiri dikarenakan kondisi yang butuh perawatan khusus dan harusnya dibawa ke fasilitas pelayanan kesehatan.

Salah satunya adalah Pedis Care pusat perawatan luka di kota malang yang selalu menjadi solusi untuk luka anda dengan rawat luka tekhnik modern dan dressing modern untuk mempercepat proses penyembuhan untuk luka akut maupun luka kronis . dengan keunggulan memiliki perawat yang professional, ramah , komunikatif dan bersahabat, fasilitas rawat luka yang nyaman dan juga biaya perawatan yang ekonomis dan waktu perawatan yang singkat . dan dapat melakukan rawat luka dirumah dengan fasilitas homecare service.

Tinggalkan Balasan